Nama: Ummu Shafwan
Domisili : Jogjakarta
—
Anak usia 5 tahun pada umumnya pada tahapan pengembangan inisiatif yang tinggi. Pada fase ini perkembangan bahasa anak menuju pada proses pematangan.
Pada fase ini pula perkembangan motorik halus dan kasar anak meningkat pesat. Anak membutuhkan keterampilan baru untuk dikuasai.
Oleh karenanya, anak pada usia 5 tahun senang melakukan berbagai hal terutama yang mereka lihat. Misalnya melihat kakaknya menulis maka anak ingin ikut menulis, melihat kakaknya sekolah, anak ingin ikut sekolah. Di samping itu, energy anak pada usia ini cukup tinggi untuk dialokasikan pada banyak kegiatan. Anak pada usia ini senang sekali melompat, berlarian, menggambar, mewarnai dan sebagainya (selama anak tidak terpapapar smartphone secara berlebihan apalagi sudah kecanduan).
Anak merasa bangga karena bisa melakukan aktivitas yang sebelumnya belum bisa dilakukan. Maka, apresiasi di usia ini akan membekas dan mempertahankan perilaku positif anak.
Jika ditanya keterampilan mana yang harus dikembangkan, bisa menjadi referensi adalah:
– Bahasa, membaca/berhitung, menghafal Al-quran*
– Menggambar, mewarnai (rapih), menulis,
– Beriringan pun bisa dan memang ini adalah masa-masa perkembangannya.
Kaedahnya :
Apa yang bisa dikompromikan, jangan dipertentangkan.
—
Nb.
*Untuk catatan dalam menghafal Qur’an, upayakan anak merasa senang dalam menghafal.
Bukan sekedar menghafal, tapi juga diawali dan diiringi dengan mengajarkan iman.
Allahu a’lam.